Tautan-tautan Akses

AS Sediakan Perlengkapan Perang bagi Sekutu di Afghanistan


<!-- IMAGE -->

Amerika berjanji akan menyediakan kendaraan lapis baja dan teknologi canggih bagi sekutu-sekutu NATO untuk ikut melindungi pasukan mereka di Afghanistan terhadap bom-bom pinggir jalan.

Menteri Pertahanan Robert Gates mengatakan peralatan itu akan mencakup robot yang bisa memastikan rute-rute bebas bom, radar-radar yang mampu menembus permukaan tanah dan sistem-sistem pengintaian.

Gates juga mengatakan Amerika siap menjual, meminjamkan atau menyumbangkan kendaraan baru anti ranjau (MRAP). Ia menyatakan kendaraan-kendaraan itu akan tersedia akhir tahun ini selagi semakin banyak tentara Amerika meninggalkan Irak.

Gates berkomentar demikian hari Jumat dalam pertemuan persekutuan NATO di Istanbul, Turki. Pasukan koalisi di Afghanistan selama ini menghadapi peningkatan penggunaan bom-bom pinggir jalan oleh Taliban maupun kelompok militan lain.

Sementara itu, Gates dan Sekretaris Jenderal NATO Anders Fogh Rasmussen mendesak negara-negara sekutu untuk menyediakan lebih banyak pelatih dan mentor guna bekerja sama dengan pasukan keamanan Afghanistan.



XS
SM
MD
LG