Tautan-tautan Akses

Menteri-Menteri Israel Bahas Kesepakatan Soal Shalit


Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu mengakhiri serangkaian pertemuan dengan para menteri utama kabinetnya, hari Senin, tanpa mengumumkan putusan mengenai kemungkinan pertukaran tawanan antara Israel dan kelompok militan Palestina, Hamas.

Netanyahu dan tujuh menteri senior Israel bertemu hari Senin di Yerusalem pada hari kedua perdebatan mengenai syarat-syarat pertukaran. Kesepakatan itu dapat menghasilkan pembebasan ratusan warga Palestina sebagai imbalan bagi pembebasan tentara Israel Gilad Shalit yang ditawan Hamas.

Sebelumnya, juga hari Senin, ayah Shalit bertemu dengan Netanyahu. Noam Shalit mengatakan ia berharap putusan akan keluar dalam waktu dekat.

Berdasarkan perjanjian yang muncul, Israel akan membebaskan sekitar seribu tahanan warga Palestina untuk ditukar dengan Shalit. Tentara Israel itu telah ditahan lebih dari tiga tahun di Jalur Gaza yang diperintah Hamas
XS
SM
MD
LG