Tautan-tautan Akses

Al-Qaida Akui Dibalik Pemboman Baghdad  yang Tewaskan 155 Orang


Sebuah kelompok terkait al-Qaida menyatakan bertanggung jawab atas pemboman mobil Minggu di Baghdad yang menewaskan lebih dari 155 orang dan melukai lebih dari 500 lainnya.

Kelompok militan yang menamakan dirinya Negara Islamis Irak mengumumkan pihaknya melakukan pemboman bunuh diri ganda dalam sebuah pernyataan yang diposting di situs militan. Pernyataan mengatakan para martir kelompok itu menyerang apa yang oleh kelompok itu disebut sebagai "perlindungan para kafir," mengacu pada kantor pemerintah dekat Zona Hijau Baghdad.

Perdana Menteri Irak Nouri al Maliki menuduh serangan itu dilakukan al-Qaida dan para anggota dari partai Baath. Ia mengatakan pemboman itu ditujukan untuk menciptakan ketidak stabilan dan mencegah Irak mengadakan pemilihan Januari.

Serangan ganda yang terjadi hampir bersamaan itu terjadi dekat Zona Hijau, dan tampaknya disasarkan terhadap bangunan pemerintah dan Kementerian Kehakiman.



XS
SM
MD
LG