Tautan-tautan Akses

Oposisi Jepang Menang Telak Pemilu Parlemen


Partai Demokrat Jepang (DPJ) yang beroposisi telah memulai pembicaraan mengenai pembentukan pemerintah baru, setelah meraih suara mayoritas dalam pemilihan anggota parlemen hari Minggu mengalahkan partai politik yang telah mendominasi Jepang selama hampir 50 tahun.

Berbagai perhitungan cepat yang dilakukan media Jepang memprediksi DPJ akan meraih 300 lebih kursi dari 480 kursi di DPR, majelis paling berkuasa di antara dua badan legislatif Jepang. DPJ telah menguasai Majelis Tinggi dengan dukungan partai-partai lebih kecil. Hasil resmi diperkirakan muncul hari Senin.

Pemimpin Partai Demokrat Yukio Hatoyama kemungkinan besar akan menjadi perdana menteri Baru. Ia akan mengambil alih jabatan itu dari Taro Aso dari Partai Demokrat Liberal (LDP )yang konservatif yang telah berkuasa 50 tahun nyaris tanpa terputus. Taro Aso sudah mengakui kekalahan LDP.

Sebelum pemilihan ini, berbagai hasil jajak pendapat memperlihatkan para pemilih memprihatinkan kondisi perekonomian dan populasi lanjut usia Jepang.

Hatoyama telah berjanji akan melakukan perubahan menyeluruh dengan kebijakan pemerintah yang lebih pro keluarga dan mengurangi kebijakan pemerintah pro bisnis. Ia menambahkan kebijakan politik luar negeri Jepang akan menjauh dari pengaruh Amerika.

Hatoyama mengatakan pemilu ini jelas mencerminkan keinginan kuat publik untuk mengubah perimbangan kekuasaan di Jepang.


XS
SM
MD
LG