Tautan-tautan Akses

Indonesia Peroleh Kredit 1 Milyar Dolar Dari ADB


Bank Pembangunan Asia, ADB, mengatakan mereka telah menyetujui pinjaman satu milyar dolar kepada Indonesia untuk mempertahankan proyek pengurangan kemiskinan dan proyek sosial lain pada masa kelesuan keuangan global sekarang ini.

Dalam pernyataan hari Kamis, bank itu mengatakan pinjaman tersebut adalah satu pinjaman yang berjumlah paling besar yang telah disetujuinya untuk ekonomi terbesar di Asia Tenggara itu.

Direktur Keuangan ADB, Jasheem Ahmed, mengatakan krisis keuangan global telah mempersulit Indonesia untuk memperoleh kredit dari pasar internasional. Pembayaran kembali pinjaman itu akan lebih murah daripada melalui bank-bank niaga.

Ekspor Indonesia telah melamban karena permintaan telah turun. Ekonomi Jakarta tidak terlalu bergantung pada ekspor, seperti negara-negara lain di kawasan itu. Namun, penurunan ekspor diperkirakan masih akan menurunkan pertumbuhan ekonomi hingga 3 sampai 4 persen, turun dari perkiraan pra-krisis 6 persen.

Terakhir ekonomi Indonesia bertumbuh kurang dari 4 persen adalah tahun 2001.

XS
SM
MD
LG