Tautan-tautan Akses

Martinelli Menangi Pemilihan Presiden Panama


Ricardo Martinelli, seorang milyuner konglomerat toko swalayan, memenangkan pemilihan presiden Panama.

Mahkamah pemilu Panama hari Minggu malam mengumumkan bahwa pengusaha konservatif itu memenangkan pemilu hari itu.

Martinelli, dari Partai Perubahan Demokratik yang beroposisi, mengalahkan mantan menteri perumahan Balbina Herrera dari partai Demokratis Revolusioner yang berkuasa. Dengan 80 persen suara telah dihitung, Martinelli mengungguli Herrera dengan perolehan suara 61 persen berbanding 37 persen.

Kemenangannya menyelingi serangkaian kemenangan para pemimpin berhaluan kiri di Amerika Selatan.

Martinelli akan menggantikan Presiden Martin Torrijos, yang berdasarkan konstitusi, tidak dapat mencalonkan diri untuk masa jabatan lima tahun lagi.

Martinelli dan Herrera sama-sama berjanji akan membantu kaum termiskin Panama. Keduanya mendukung rencana untuk meningkatkan kapasitas Terusan Panama untuk dapat mengakomodasi kapal-kapal yang lebih besar. Hal tersebut merupakan proyek yang akan membuka ribuan kesempatan kerja.

Rakyat Panama juga memilih para anggota Kongres, walikota dan pejabat lokal lainnya.

XS
SM
MD
LG