Tautan-tautan Akses

Gordon Brown: Ada Kemajuan Dalam Atasi Krisis Ekonomi


Perdana menteri Inggris, Gordon Brown mengatakan hari Senin 20 negara yang terbesar perekonomiannya telah membuat kemajuan baik dalam mengatasi krisis ekonomi global pra KTT pekan ini di London.

Menurut Brown, masing-masing negara telah mengambil langkah untuk merangsang pertumbuhan termasuk mengkordinasikan pengguntingan suku bunga, penurunan pajak dan menaikkan anggaran pengeluaran. Keterangan ini diucapkannya di London setelah mengadakan pembicaraan dengan perdana menteri Australia, Kevin Rudd.

Para kepala pemerintahan 20 negara itu akan mengadakan KTT sehari di London hari Kamis nanti. Brown telah meminta semua negara mengkordinasikan lebih jauh paket stimulus untuk membantu menghidupkan kembali permintaan global. Namun sebagian negara Eropah mengatakan mereka telah berbuat cukup.

Menteri luar negeri Inggris David Milliband hari Senin berupaya tidak membesar-besarkan harapan dari KTT itu dengan mengatakan KTT tidak bertujuan mencapai kesepakatan dalam soal menambah anggaran pengeluaran pemerintah. Perdana menteri Australia, Kevin Rudd mengatakan rincian dari tiap paket stimulus baru akan diketahui sesudah KTT.


XS
SM
MD
LG