Tautan-tautan Akses

Banjir di Amerika Utara Mulai Surut


Petugas prakiraan cuaca mengatakan, ketinggian air Sungai Merah dekat kota Fargo di negarabagian North Dakota dan kota Moorhead di negarabagian Minnesota, Amerika bagian utara sudah surut sedikit. Penduduk kedua kota bersiap menghadapi banjir sebab air Sungai Merah meluap hampir setinggi dua belas setengah meter.

Suhu udara yang sangat dingin menghambat salju mencair dan melambatkan naiknya permukaan air sungai. Sekarang para pejabat mengatakan, air tampaknya mulai surut.

Dinas Cuaca Nasional memperkirakan permukaan air sungai akan terus turun dalam pekan mendatang.

Kepala Dinas Tanggap Darurat kota Fargo – Leon Schlafmann mengatakan kepada Televisi CNN, hari Sabtu, air sungai itu mungkin tidak akan meluap sampai setinggi yang diperkirakan.

Para petugas prakiraan cuaca sebelumnya memperkirakan, permukaan air sungai itu akan meluap sampai setinggi 13 meter, hari Minggu.

XS
SM
MD
LG