Tautan-tautan Akses

Partai Oposisi Zimbabwe MDC Tolak Usulan Bagi Kontrol atas Depdagri


Partai oposisi Zimbabwe MDC menolak usulan membagi kontrol atas Departemen Dalam Negeri dengan partai pemerintah ZANU-PF.

Para anggota Komunitas Pembangunan Afrika Selatan mengusulkan solusi itu dalam KTT darurat di Johannesburg kemarin, yang bertujuan menembus kemacetan politik di Zimbabwe.

Setelah KTT, ketua MDC Morgan Tsvangirai mengatakan, ia menolak rekomendasi itu. Mugabe yang juga menghadiri KTT tidak memberikan komentar.

Kedua pihak mencapai perjanjian perbagian kekuasaan dua bulan yang lalu, namun persetujuan macet karena perbedaan pendapat mengenai siapa yang akan mengisi jabatan-jabatan kunci seperti Departemen Dalam Negeri yang memegang kontrol atas polisi.

Persetujuan itu menetapkan bahwa Mugabe tetap menjabat sebagai presiden dan Tsvangirai sebagai perdana menteri.

XS
SM
MD
LG