Tautan-tautan Akses

Pemberontak Kongo Umumkan Gencatan Senjata


Pemberontak Kongo telah mengumumkan gencatan senjata dengan pasukan pemerintah dan pasukan penjaga keamanan PBB setelah memukul mundur pasukan pemerintah dari ibukota propinsi itu, Goma. Kata pemberontak gencatan senjata itu diumumkan untuk mencegah kepanikan penduduk.

Kata para saksi, terjadi tembak menembak dengan meriam, senapan mesin dan senjata ringan kira-kira 10 sampai 20 km di sebelah utara Goma yang bersebelahan dengan Rwanda.

Perwakilan PBB di Goma sedang mengungsikan stafnya dari kota itu, ke sebuah kamp perlucutan senjata yang tidak jauh dari sana, sementara warga sipil Kongo tampak mengalir masuk kota, guna menjauhi kawasan pertempuran.

Pasukan penjaga perdamaian PBB menggunakan helikopter serbu untuk hari kedua guna menghentikan kemajuan pasukan pemberontak itu, karena tiadanya perlawanan dari pasukan pemerintah. Kata pemberontak sebelumnya, mereka akan berusaha merebut kota itu dalam hari-hari mendatang ini.

Kemarin, kepala misi PBB di Kongo mengatakan, pasukan PBB akan mempertahankan kota goma, tapi ia memperingatkan bahwa pasukannya tidak cukup banyak.

Pertempuran yang meletus lagi sejak hari minggu itu telah mengakibatkan pengungsian puluhan ribu warga sipil.

XS
SM
MD
LG