Tautan-tautan Akses

Khamenei Himbau Pertikaian Soal Komentar Pejabat "Pro-Israel" Diakhiri


Pemimpin tinggi Iran telah menghimbau agar pertikaian seputar pejabat yang merujuk Israel sebagai “teman” diakhiri.

Dalam ceramahnya hari Jumat ini di Tehran, Ayatollah Ali Khamenei mengatakan seseorang membuat komentar yang salah tentang orang yang tinggal di Israel, sehingga memicu reaksi. Dia menyerukan agar persoalan itu sekarang hendaknya ditinggalkan.

Bulan lalu, lebih dari 200 anggota parlemen Iran mendesak Presiden Mahmoud Ahmadinejad agar menghukum pejabat karena memberi komentar yang dianggap pro Israel. Iran tidak mengakui Israel sebagai suatu negara dan Ahmadinejad telah menyerukan penghancurannya.

Pejabat itu, Wakil Presiden Pariwisata, Esfandiar Rahim-Mashaei, mengatakan Iran adalah sahabat semua orang di dunia, termasuk rakyat Israel.

Ahmadinejad, teman dekat Rahim-Mashaei, hari Kamis dikutip harian New York Times mengatakan Iran “tidak punya masalah dengan rakyat dan bangsa”, tapi Iran tidak mengakui bangsa dengan apa yang disebut “regim Zionist."

XS
SM
MD
LG