Tautan-tautan Akses

AS, Polandia Tandatangani Sistem Pertahanan Anti-Misil


Polandia telah menanda-tangani perjanjian untuk menempatkan sistem pertahanan anti-misil Amerika di negara itu. Perjanjian itu ditanda-tangani oleh menteri LN Polandia Radek Sikorski dan Menteri LN Amerika Condoleezza Rice di Warsawa.

Tapi beberapa jam kemudian, kementerian LN Rusia memperingatkan bahwa tanggapan Rusia yang selanjutnya tidak akan bersifat diplomatis lagi, apabila Amerika terus mengembangkan sistem anti-missil itu.

Tidak dijelaskan apa yang dimaksud dengan tanggapan yang tidak diplomatis itu, tapi kata pernyataan kementerian LN Rusia, sistem missil itu adalah “salah satu alat yang sangat berbahaya dalam proyek militer Amerika”.

Amerika akan menempatkan 10 misil pencegat di Polandia dan sistem radarnya akan dipasang di Ceko.

Para pejabat AS mengatakan tameng pertahanan misil tersebut – yang juga mencakup radar yang berpangkalan di Republik Ceko – akan melindungi Eropa dari kemungkinan serangan oleh negara-negara jahat.

Para pejabat Rusia mengatakan mereka yakin sistem tersebut ditujukan pada Rusia.

PM Polandia Donald Tusk mengatakan pekan lalu bahwa konflikbaru-baru ini antara Rusia dan Georgia menyebabkan Amerika setuju pada tuntutan Polandia akan kerjasama militer yang lebih kuat.

XS
SM
MD
LG