Tautan-tautan Akses

Chen Shui-bian Dicekal Karena Tuduhan Pencucian Uang di Taiwan


Para jaksa di Taipei mengatakan mereka telah melarang mantan presiden Taiwan, Chen Shui-bian, meninggalkan negara itu di saat ia sedang disidik sehubungan dengan tuduhan pencucian uang.

Perintah yang dikeluarkan hari Minggu ini muncul sehari setelah para jaksa menggeledah kediaman Chen di Taipei dan mengambil berpeti-peti dokumen.

Awal pekan ini, Chen mengaku bahwa ketika ia masih menjabat, istrinya mengirim uang 20 juta dolar sisa dana kampanyenya ke luar negeri. Ia mengatakan sang istri melakukan hal tersebut tanpa sepengetahuannya dan ia menyangkal tuduhan mengenai pencucian uang.

Para jaksa bertemu Chen dan istrinya hari Sabtu di kediaman mereka di Taipei, dan menanyai mereka mengenai sumber dana dan jumlah uang yang dikirim ke luar negeri.

XS
SM
MD
LG