Tautan-tautan Akses

Seorang Aktivis AIDS Usia 12 Tahun Bicara Pada Konferensi AIDS di Mexico


Seorang aktivis AIDS usia 12 tahun yang juga terinfeksi HIV berbicara pada pembukaan konferensi AIDS internasional di Mexico hari Minggu.

Keren Dunaway, yang menjadi redaktur majalah anak-anak mengenai virus itu mengatakan kepada hadirin bahwa anak-anak penderita HIV memiliki impian-impian dan cita-cita, namun mereka memerlukan obat yang tepat dan lingkungan yang bebas dari stigma HIV untuk mencapai impian-impian tersebut.

Anak perempuan dari negara Honduras itu berbagi panggung dengan Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki-moon dan para tokoh lainnya.

Lebih dari 22.000 orang menghadiri pertemuan selama seminggu itu, termasuk para pembuat kebijakan internasional, para ilmuan, dan aktivis AIDS.

Tema utama konferensi tersebut adalah meningkatkan akses pada obat-obat anti-retroviral di negara-negara berkembang, tempat mayoritas dari 33 juta pengidap HIV/AIDS.

XS
SM
MD
LG