Tautan-tautan Akses

Rice: Kehadiran AS Dalam Pembicaraan Nuklir Iran Tunjukkan Kesatuan


Menteri LN Amerika Condoleezza Rice mengatakan seorang utusan senior Amerika bergabung dalam pembicaraan nuklir hari Sabtu dengan Iran untuk menunjukkan dukungan kuat Washington untuk penyelesaian diplomatik sengketa dengan Teheran.

Rice mengatakan AS berharap posisinya jelas bagi Iran dalam pembicaraan di Jenewa itu.

Berbicara kepada para wartawan di Washington hari Kamis, Rice mengatakan Wakil Menteri LN William Burns ikut dalam pembicaraan itu untuk menunjukkan bahwa AS dan negara-negara besar lainnya bersatu dalam upaya mereka untuk mengakhiri kemacetan dengan Iran.

Kehadiran Burns dalam pertemuan antara perunding nuklir tertinggi Iran, Said Jalili dan kepala kebijakan luar negri Uni Eropa Javier Solana, merupakan perubahan dalam kebijakan Amerika yang telah lama dipegangnya.

Menteri LN Iran Manouchehr Mottaki, yang hari ini berkunjung ke Suriah, mengatakan keikut-sertaan Amerika itu akan menambah aspek positif pembicaraan itu.

XS
SM
MD
LG