Tautan-tautan Akses

Annan Tinggalkan Kenya Setelah Bantu Rundingkan Pembagian Kekuasaan


Mantan Sekretaris Jenderal PBB, Kofi Annan telah mengumumkan bahwa ia akan meninggalkan Kenya hari Minggu setelah membantu merundingkan bagi kekuasaan antara Presiden Mwai Kibaki dan pemimpin oposisi, Raila Odinga.

Dalam sebuah pernyataan yang dikeluarkan hari Sabtu, Kofi Annan mengatakan, ia akan menyerahkan tugas sebagai penengah dalam sengketa itu kepada mantan Menteri Luar Negeri Nigeria Oluyemi Adeniji.

Juga hari Sabtu, Kofi Annan bertemu dengan para diplomat Afrika dan Eropa dan juga para pemimpin agama, untuk membahas persetujuan yang dicapai hari Kamis yang bertujuan mengakhiri kekerasan pasca pemilu di Kenya. Wakil-wakil Pemerintah dan pihak oposisi sekarang mengalihkan perhatian mereka pada isu jangka panjang, seperti pembagian tanah, hubungan antar etnis, dan reformasi konstitusi.

Pembicaraan diduga akan dilanjutkan pekan depan. Isu-isu dasar itu membantu menyulut timbulnya tindak kekerasan yang meledak di seluruh Kenya setelah pemilu presiden yang dipersengketakan bulan Desember lalu, yang mengakibatkan paling sedikit seribu orang tewas.

XS
SM
MD
LG