Tautan-tautan Akses

Musharraf Jamin Pemilu Parlemen di Pakistan akan Bebas dan Adil


Presiden Pakistan Pervez Musharraf mengatakan pemilihan Parlemen di negaranya tanggal 18 Februari akan berjalan bebas dan adil. Namun hari Senin di Brussels ia meminta Eropa jangan mengharapkan negaranya dapat menerapkan standar hak asasi manusia dan kebebasan sipil yang tidak realistik.

Dalam keterangan panjang-lebar kepada wartawan Musharraf juga mengatakan bahwa senjata nuklir negaranya aman. Menurutnya tidak ada kemungkinan apapun senjata nuklir itu bisa jatuh ke tangan ekstremis.

Seterusnya ia mengatakan pemerintah akan menerima partai apapun yang memenangkan suara terbanyak dalam pemilihan bulan depan untuk membentuk pemerintah baru.

Dan, tambahnya, tidak ada kemungkinan terjadi kecurangan dalam pemungutan suara. Musharraf juga mengatakan negaranya membutuhkan waktu yang lebih banyak untuk mengembangkan kebiasaan demokratis.

Menurutnya, demokrasi di negaranya diperlambat oleh iklim kesukuan dan feodal di sebagian propinsi. Ia memberi keterangan ini pada awal lawatan di empat negara Eropah untuk mengumpulkan dukungan pada Pakistan.

XS
SM
MD
LG