Perdana Menteri Indi Manmohan Singh mengimbau peningkatan kerja-sama dengan Cina pada energi nuklir untuk tujuan damai sewaktu kunjungan yang dimaksdukan untuk meredakan ketegangan antara dua tetangga.
Singh mengemukakan imbauan dalam pidato didepan para cendikiawan Cina hari Selasa, selagi ia mengakhiri kunjungan-nya selama tiga-hari ke Beijing.
Sebagai dua negara yang terpadat penduduknya di dunia, ia mengatakan India dan Cina tidak mempunyai pilihan lain mkecuali memperbesar opsi energi mereka. Singh juga membahas kerja-sama bilateral dengan Presiden Hu Jintao hari ini. Presiden Hu, dikutip oleh media pemerintah Cina, mengatakan Cina dan India seharusnya meningkatkan kolaborasi dalam perdagangan, energi, sains, teknologi dan investasi.
Perdana menteri India itu mengatakan, ekonomi dunia pada umumnya mengenai negara-negara barat pada abad ke-20, tetapi mungkin bisa umumnya mengenai Asia pada abad ke-21.