Tautan-tautan Akses

Pejabat AS – IAEA Bahas Kemungkinan Sanksi Iran di Wina


Wakil Mentri LN Amerika Nicolas Burns dan kepala Badan Tenaga Atom Internasional, Mohammad ElBaradei, telah membicarakan kemungkinan resolusi ketiga sanksi PBB terhadap Iran.

Burns mengatakan mereka sepakat dalam pertemuan di Wina hari ini untuk mendukung langkah maju dengan sanksi-sanksi lebih lanjut jika Iran tidak menghentikan kegiatan pengayaan uraniumnya.

Pejabat Amerika itu diperkirakan akan bertemu hari Jumat di London dengan kelima anggota tetap DK PBB ditambah Jerman untuk membahas kemungkinan sanksi yang diperluas.

Juga hari ini pejabat-pejabat Iran mengakhiri putaran pembicaraan di Teheran dengan IAEA mengenai program nuklir yang diperselisihkan itu. Perunding utama nuklir Iran Javad Vaeedi mengatakan Teheran telah menjawab semua pertanyaan yang diajukan oleh pejabat-pejabat IAEA, dan mengatakan kedua belah pihak puas dengan hasil pembicaraan empat hari itu.

XS
SM
MD
LG