Tautan-tautan Akses

Oposisi Israel Tak Lagi Diam Mengenai Serangan Udara ke Suriah


Mantan PM Israel Benjamin Netanyahu menjadi pemimpin politik Israel pertama yang secara terbuka membicarakan berita serangan udara Israel terhadap Suriah, tetapi ia tidak memberikan rincian mengenai operasi itu.

Netanyahu, pemimpin partai oposisi Likud, mengatakan dalam wawancara televisi yang diudarakan hari Rabu bahwa ia mendukung serangan itu dalam pembicaraan dengan PM Ehud Olmert. Damascus sudah memrotes kepada PBB mengenai insiden tanggal 6 September itu, menuduh Israel melakukan agresi.

Pemerintah Israel diam mengenai masalah ini. Kantor PM telah memerintahkan para menteri agar tidak memberikan pernyataan mengenai apa yang dikatakan oleh Netanyahu di televisi.

Sementara itu, petugas medis Palestina mengatakan pasukan Israel membunuh tiga warga Palestina hari ini dalam tembak menembak dengan militan di Jalur Gaza tengah. Pejabat-pejabat Palestina mengatakan seorang anak belasan tahun tewas setelah ia digilas sebuah buldoser Israel. Militer Israel mengatakan sedang menyelidiki insiden itu.

Petugas medis Palestina mengatakan dua orang lagi juga tewas dalam tembak-menembak itu, termasuk seorang militan Hamas. Sementara itu, militer Israel mengatakan telah menahan lebih dari 30 warga Palestina di kamp pengungsi di Tepi Barat, dimana pasukan Israel melancarkan operasi sejak hari Selasa.

XS
SM
MD
LG