Tautan-tautan Akses

Pendukung Fatah Lakukan Mogok Umum Sehari di Jalur Gaza


Warga Palestina di Jalur Gaza mengadakan mogok umum satu hari sebagaimana diserukan oleh para pemimpin Fatah menentang penguasa Hamas di wilayah itu.

Banyak toko ditutup di Gaza Minggu, sementara para orang tua tidak mengirim anak-anak mereka ke sekolah.

Organisasi Pembebasan Palestina yang didominir Fatah menyerukan pemogokan setelah milisi Hamas menggunakan tongkat pemukul terhadap aktivis Fatah yang menyelenggarakan reli sembahyang diudara terbuka di Gaza Jumat.

Fatah kehilangan kendali di Gaza dan diambil alih oleh Hamas dalam pertempuran tiga bulan lalu, sehingga kekuasaan Fatah terbatas di Tepi Barat saja. Pemimpin Hamas di Gaza mengecilkan arti dari pemogokan hari ini dan dikatakannya hal itu tak ada gunanya.

Juga hari ini, pasukan keamanan Fatah di Hebron, Tepi Barat, memakai kekuatan untuk membubarkan reli oleh mahasiswa pro Hamas.

XS
SM
MD
LG