Tautan-tautan Akses

Bush, Putin Mencari Kesamaan Dalam Sistem Pertahanan Anti Misil Eropa


Presiden Rusia Vladimir Putin telah mengusulkan visinya bagi sebuah perisai pertahanan Eropa, yang bertentangan dengan sistem yang diusulkan Amerika.

Setelah pembicaraan di kompleks perumahan keluarga Bush di Maine, Putin mengatakan ia tidak melihat kebutuhan untuk menempatkan bagian-bagian dari sistem itu di Polandia dan Republik Ceko.

Bush mengatakan kedua negara merupakan bagian dari rencana itu. Tetapi Bush tidak sepenuhnya menolak visi Putin itu, katanyanya, usul Putin itu sangat tulus dan inovatif.

Pemimpin Rusia itu menyerukan keterlibatan NATO dan negara-negara Eropa dalam proyek itu, dan sebagian dari sistem itu ditempatkan di Azerbaijan atau kalau perlu, sebuah kompleks baru dibangun di Rusia Selatan.

Kedua pemimpin itu menunjukkan lebih banyak kesepakatan dalam masalah Iran, dan menyebut kerjasama dalam usaha Barat untuk menghentikan kegiatan nuklir Teheran.

Mereka berjanji akan bekerja dengan Dewan Keamanan PBB untuk mendorong Iran agar menghentikan program pengayaan uraniumnya.


XS
SM
MD
LG