Mantan menteri luar negeri Amerika Colin Powell mengatakan hari Minggu dalam acara Meet The Pres jaringan televisi Amerika NBC bahwa ia memberi nasihat tentang politik luar negeri kepada Senator Barack Obama, salah seorang kontestan calon presiden dari Partai Demokrat.
Menurutnya ia sudah dua kali bertemu dengan Obama, dan menambahkan bahwa ia siap membicarakan politik luar negeri dan soal-soal militer dengan siapa saja yang menghendakinya.
Seterusnya Powell mengatakan, saat ini masih terlalu awal untuk memberi dukungan kepada seorang kontestan calon presiden. Sewaktu ditanya apakah ia nanti akan memberi suara kepada calon Partai Republik, ia menjawab bahwa ia akan memilih ‘orang yang terbaik untuk memimpin Amerika delapan tahun ke depan mulai bulan Januari 2009.’
Senator Barack Obama berharap dipilih menjadi presiden pertama Amerika dari keturunan Afrika dan dipandang sebagai salah seorang kontestan terkuat untuk dipilih menjadi calon presiden dari Partai Demokrat.