Tautan-tautan Akses

Pemerintah Venezuela Bersikeras Tutup Stasiun TV Meski Ditentang Banyak Pihak


Stasiun televisi tertua dan non pemerintah di Venezuela RCTV beberapa jam lagi akan lenyap dari udara karena izinnya dicabut pemerintah meskipun ditentang banyak kalangan seperti kelompok hak asasi manusia dan kebebasan pers internasional.

Hari Sabtu puluhan ribu pemrotes tumpah ke jalan di Caracas menolak keputusan pemerintah menutup RCTV yang akan terjadi tepat tengah malam waktu setempat. Pemerintah menuduh RCTV menayangkan acara tidak baik dan mendukung kudeta tahun 2002 yang sempat menyingkirkan Chavez sebentar. Chavez memperingatkan para pemrotes jangan menyabot stasiun televisi pemerintah yang akan menggantikan RCTV. Ratusan pasukan Garda Nasional dikerahkan ke ibukota Caracas sebelum aksi protes hari Sabtu.

Sebagian demonstran membawa poster berbunyi “Tidak pada pemberangusan” sementara lainnya menutup mulut mereka dengan plester. RCTV yang sering mengecam Presiden Hugo Chavez harus menutup pemancarnya setelah pemerintah memutuskan untuk tidak memperpanjang izin penyiarannya.

Dalam pidato hari Sabtu yang disiarkan secara nasional, Chavez mengatakan bertanggung jawab atas penutupan itu dan memperingatkan kepada para demonstran agar menahan diri dari tindakan sabotase terhadap stasiun layanan publik yang akan menggantikan RCTV. Ratusan tentara garda nasional dikirim ke ibu kota sebelum demonstrasi, yang diperkirakan akan berlanjut hari Minggu ini.

XS
SM
MD
LG