Tautan-tautan Akses

Mari Alkatiri Tidak Tampil untuk Dimintai Keterangan


Mantan Perdana Menteri Timor Leste Mari Alkatiri tidak tampil untuk dimintai keterangannya atas tuduhan bahwa dia mempersenjatai kelompok-kelompok milisi untuk membunuh para lawan politiknya.

Jaksa Agung Timor Leste –Longuinhos Monteiro – mengatakan, Alkatiri sebelumnya telah dipanggil untuk mempertanggung-jawabkannya Jumat ini.

Namun Jaksa Agung mengatakan, dia menerima sepucuk surat dari Alkatiri yang menyatakan dia tidak akan memenuhi panggilan itu karena, sebagai anggota parlemen, Alkatiri memiliki imunitas dari prosekusi. Surat itu juga mengatakan, dia sedang menunggu para pengacaranya yang akan datang dari luar negeri.

Alkatiri, yang meletakkan jabatan Senin, telah menyangkal tuduhan bahwa dia mempersenjatai kaum milisi. Dia disalahkan dalam menangani pemberontakan militer yang meluas menjadi aksi kekerasan sipil dan mengakibatkan puluhan ribu orang meninggalkan tempat tinggal mereka

XS
SM
MD
LG