Tautan-tautan Akses

Dubes AS Serukan Pemimpin Irak Agar Kendalikan Kekerasan Milisi


Duta Besar Amerika untuk Irak, Zalmay Khalilzad berseru kepada para pemimpin Irak yang terpecah agar mengendalikan milisi yang mengancam akan mengoyak negara itu. Ketika mengunjungi sebuah balai pemuda di Baghdad hari Sabtu, Khalilzad mengatakan warga Irak yang mati akibat kekerasan milisi lebih banyak daripada akibat teroris. Menurutnya Irak perlu menertibkan milisi itu yang banyak di antaranya mempunyai ikatan kuat dengan para pemimpin Syiah dan tertanam kuat dalam tubuh aparat keamanan dan kepolisian Irak.

Peringatan itu diucapkan Khalilzad sementara para pemimpin dari golongan Syiah, Suni dan Kurdi hari Sabtu gagal lagi mengatasi kemacetan untuk membentuk pemerintah baru. Pembicaraan terbaru bertujuan mengatasi berbagai perbedaan mengenai susunan pemerintah baru dimaksud termasuk jabatan perdana menteri.

Dalam pada itu – delegasi Kongres Amerika yang sedang berkunjung di negara yang dirobek perang itu menyampaikan pesan tegas kepada para pemimpin Irak. Delegasi ayang dipimpin Senator John McCain dari fraksi Republik mengatakan publik Amerika sudah kehilangan kesabaran melihat kemacetan dalam pembentukan pemerintah dan ingin melihat hasil dalam waktu dekat ini.

XS
SM
MD
LG