Tautan-tautan Akses

Pemerintah Jepang Menghentikan Larangan Impor Daging Amerika


Pemerintah Jepang telah menghentikan larangan penuh impor daging Amerika. Pihak berwenang hari Senin ini mengumumkan peraturan baru yang akan mengizinkan daging sapi dari Amerika dijual di pasar-pasar swalayan dan restoran. Impor itu dihentikan tahun 2003 setelah kasus pertama penyakit sapi gila ditemukan di Amerika Serikat. Peraturan baru itu mengizinkan impor daging sapi berumur tidak lebih dari 20 bulan.

Mereka juga mengharuskan produsen Amerika membuang bagian-bagian tubuh sapi yang membawa penyakit sebelum pengiriman ke Jepang. Sebelum adanya larangan itu, Jepang merupakan negara pengimpor terbesar daging dari Amerika. Penyakit sapi gila adalah jenis penyakit degeneratif yang dapat menyebabkan kerusakan fatal pada otak manusia.

XS
SM
MD
LG