Tautan-tautan Akses

Belum Ada Terobosan Dalam Perundingan Nuklir Korea Utara


Perundingan mengenai program senjata nuklir Korea Utara diperkirakan akan memasuki pekan kedua hari Senin ini, sementara para delegasi dari enam negara berusaha keras mencapai persetujuan mengenai apa yang akan diperoleh Pyongyang kalau mereka bersedia menghentikan program mereka.

Para diplomat dari kedua Korea, Cina, Jepang, Rusia, dan AS selama sekurangnya lima jam melakukan perundingan intensif hari Ahad, tetapi belum mencapai kesepakatan mengenai kata-kata dalam rencangan pernyataan yang diusulkan oleh Beijing untuk memperjelas titik-titik persetujuan pihak-pihak yang ikut dalam perundingan.

Korea Utara berjanji akan kembali ke perjanjian larangan penyebar-luasan nuklir yang ia tinggalkan pada tahun 2003 jika kemacetan dalam perundingan mengenai program nuklirnya dapat diselesaikan dengan mulus. Tidak seperti tiga perundingan multilateral sebelumnya, perundingan sekarang ini tidak ditentukan sebelumnya kapan akan berakhir.

XS
SM
MD
LG