Tautan-tautan Akses

Kendaraan Warga Sipil Afghanistan Tabrak Patroli NATO, 2 Orang Tewas


Pasukan NATO melakukan patroli di Afghanistan.
Pasukan NATO melakukan patroli di Afghanistan.

Menurut laporan awal, anggota-anggota patroli NATO di Kandahar melepaskan tembakan ke arah kendaraan itu untuk membela diri.

NATO mengatakan sebuah kendaraan warga sipil Afghanistan menabrak patroli NATO di kota Kandahar, Afghanistan selatan, hari Kamis, menewaskan dua orang dan melukai paling sedikit tiga tentara koalisi dan dua pejalan kaki.

Menurut laporan awal, anggota-anggota lain patroli itu melepaskan tembakan ke arah kendaraan itu untuk membela diri setelah menilai tindakan sopir kendaraan itu sebagai upaya yang disengaja untuk menyerang patroli itu. Kendaraan itu masuk parit dan terbalik.

NATO mengatakan sopir kendaraan itu cedera dan diangkut ke rumah sakit, sementara seorang penumpang dan seorang pejalan kaki tewas.

Pihak berwenang setempat mengatakan kendaraan itu melaju menuju sebuah pos pemeriksaan di pinggir kota Kandahar.

Di provinsi Kapisa, Afghanistan timur laut, seorang pengebom bunuh diri meledakkan mobilnya yang bermuatan penuh bahan peledak dekat kendaraan angkutan militer Rabu malam, mencederai enam tentara Perancis dan empat warga sipil Afghanistan, termasuk tiga anak-anak.

Korban tewas warga sipil yang disebabkan oleh tentara internasional telah menjadi sumber ketegangan antara Presiden Afghanistan Hamid Karzai dan NATO.


XS
SM
MD
LG