Deplu AS: Korea Utara Negara Kriminal

PJ Crowley, Juru Bicara Departemen Luar Negeri AS.

Ancaman Korut untuk menggunakan kekuatan militer, menurut Deplu Amerika, mirip dengan perilaku provokatif Korea Utara di masa lalu.

Departemen Luar Negeri Amerika menyebut Korea Utara sebagai negara kriminal, dan ancaman terbarunya untuk menggunakan kekuatan militer mirip dengan perilaku provokatif yang ditunjukkannya pada masa lalu.

Juru Bicara Deplu AS PJ Crowley menyampaikan demikian, mengacu pada ancaman Korea Utara untuk menggunakan kekuatan militer untuk menanggapi kutukan apapun dari PBB, atas kasus tenggelamnya kapal perang Korea Selatan. Menurut Crowley, ancaman tersebut mirip dengan perilaku yang telah ditunjukkan Korea Utara pada masa lalu. Ia menegaskan, yang diperlukan dari Korea Utara adalah pertanggungjawaban, bukan ancaman.

Duta Besar Korea Utara bagi PBB, Sin So Ho, pada hari Selasa mengulangi bantahan Korea Utara atas keterlibatan dalam tenggelamnya kapal perang Korea Selatan bulan Maret yang menewaskan 46 pelaut.

Sin mengatakan ia tidak ingin Dewan Keamanan mengambil tindakan yang memprovokasi Korut, dan menegaskan bahwa pemerintahnya akan menolak dokumen apapun yang dikeluarkan PBB terkait hal tersebut.