Tautan-tautan Akses

Pasar AS Tutup pada Thanksgiving, Saham Dunia Bertahan Dekati Rekor Tertinggi


Nilai saham dunia mengalami rekor bulan terbaik pada November 2020. (Foto: ilustrasi).
Nilai saham dunia mengalami rekor bulan terbaik pada November 2020. (Foto: ilustrasi).

Saham global bertahan mendekati rekor tertinggi pada Kamis (26/11), sementara kemajuan vaksin baru-baru ini, kemenangan pemilihan presiden AS Joe Biden dan harapan bantuan stimulus membuat harga saham di pasar naik.

Nilai saham dunia mengalami rekor bulan terbaik pada November 2020, didorong oleh banyaknya pemberitaan positif terkait vaksin dan juga harapan bahwa pemerintahan Biden akan menyediakan lebih banyak stimulus ekonomi dan stabilitas politik.

Indeks ekuitas dunia MSCI, yang melacak harga saham di 49 negara, naik ke rekor tertinggi pada hari Rabu (25/11) dan bertahan pada hari Kamis, naik 0,1 persen pada pukul 11:42 GMT.

STOXX 600 Eropa juga mencatat rekor bulan terbaik, naik 14,4 persen pada November, kemudian turun 0,1 persen pada hari Kamis ini.

Pasar juga bersemangat dengan hasil pertemuan Bank Sentral AS pada 4-5 November ketika para pejabat membahas upaya penyesuaian dalam pembelian beberapa aset bank sentral sebagai dukungan tambahan bagi perekonomian.

Nila dolar AS tergelincir semalam yang kemudian pulih dalam pembukaan pasar di Eropa. Indeks dolar AS dibandingkan dengan sejumlah mata uang lainnya menjadi datar pada hari Kamis ini, berada pada level 92,056 pada pukul 11:53 GMT, setelah menyentuh level terendah dalam hampir tiga bulan pada awal perdagangan di London.

Pasar AS tutup pada Hari Thanksgiving, Kamis (26/11). Biden mendesak warga Amerika untuk menghindari pertemuan keluarga besar dan agar warga mengenakan masker pelindung serta menjaga jarak antar individu sementara infeksi COVID-19 melonjak. [mg/lt]

Recommended

XS
SM
MD
LG