Para pejabat Palestina mengatakan Presiden Yasser Arafat telah memecat saudara sepupunya sebagai kepala keamanan di Jalur Gaza, dan telah meminta Brigadir Jenderal Abdel Razek Majaide untuk kembali ke pos yang ditinggalkannya pekan lalu atas permintaan pemimpin Palestina itu. Penunjukan saudara sepupu Yasser Arafat Saptu lalu itu telah menimbulkan kerusuhan yang berlangsung selama 2 hari. Dalam perkembangan lain, PM Palestina Ahmed Qureia melakukan sidang darurat dengan kabinetnya hari ini di kota Ramallah, Tepi Barat, membahas perselisihan yang kian meluas di kalangan faksi-faksi Palestina. Qureia menyampaikan pengunduran dirinya Saptu lalu, seraya mengatakan Gaza berada dalam "keadaan kacau." Presiden Arafat menolak pengunduran dirinya itu. Mr. Arafat, tetapi hari ini PM Qureia menyatakan bahwa pengunduran dirinya masih tetap berlaku.