Tautan-tautan Akses

Kemajuan Telah Dicapai Dalam Perundingan 6 Negara - 2004-06-28


Korea Utara mengatakan telah dicapai "kemajuan" dalam perundingan 6 negara pekan lalu mengenai program nuklir negara itu, tetapi Pyongyang menolak usul AS yang ditujukan untuk menyelesaikan perselisihan yang berkepanjangan itu. Kementerian LN Korea Utara hari ini menyebut usul AS yang menyerukan agar Korea Utara menghentikan program nuklirnya dalam waktu 3 bulan ini, sebagai "tidak realistis." Korea Utara juga mengklaim bahwa semua pihak dalam perundingan tsb, kecuali AS, mendukung usul Pyongyang yang disebut "imbalan bagi pembekuan” program nuklirnya. Di bawah rancangan tsb, Korea Utara akan menerima paket bantuan energi sebagai imbalan menghentikan aktivitas nuklirnya. AS menginginkan Korea Utara menghentikan program nuklirnya dengan cara yang dapat dibuktikan. Para delegasi dari kedua negara Korea, Rusia, Jepang, AS dan Cina telah sepakat untuk bertemu lagi dalam perundingan tahap ke-4 bulan September yad.

XS
SM
MD
LG