Tautan-tautan Akses

Pesawat Antariksa Rusia Soyuz  Mendarat di Stasiun Antariksa Internasional - 2004-04-22


Pesawat antariksa Rusia Soyuz yang membawa awak baru bagi stasiun antariksa internasional telah berhasil berlabuh di stasiun itu. Pesawat dan stasiun itu merapat sesuai dengan jadwal hari ini, 360 kilometer di atas bumi. Kosmonot Rusia Gennady Padalka dan astronot Amerika Michael Fincke akan berada di stasiun antariksa itu selama 6 bulan mendatang setelah menggantikan dua awak yang selama ini bertugas disana. Astronot Belanda Andre Kuipers juga turut dalam roket Soyuz tadi, yang diluncurkan kemarin dari pusat antariksa Baikonur di Kazakhstan. Ia akan mengadakan eksperimen selama 9 hari di stasiun antariksa, lalu kembali ke bumi bersama awak lama stasiun antariksa.

XS
SM
MD
LG