Tautan-tautan Akses

Hollywood Siap-Siap Bagi-Bagi Hadiah Oscar - 2004-03-01


Hollywood sedang bersiap-siap menyaksikan peristiwa terpenting tahun ini -- upacara pembagian hadiah tahunan Academy Awards. Sampai satu milyar pemirsa diperkirakan akan mengikuti upacara ini sementara industri perfileman Amerika membagi-bagi hadiah tertinggi -- Hadiah Oscar-- beberapa jam lagi. Filem buatan suteradara Peter Jackson "The Lord of the Rings: The Return of the King" difavoritkan akan terpilih sebagai film terbaik. Jakson sendiri diduga akan dinobatkan sebagai suteradara terbaik. Sean Penn difavoritkan akan terpilih sebagai aktor terbaik untuk permainannya dalam film "Mystic River." Dan warga Afrika Selatan Charlize Theron mungkin akan menang sebagai aktris terbaik bagi perannya dalam film tentang pembunuh serial "Monster."

XS
SM
MD
LG