Tautan-tautan Akses

Cina Kukuhkan Adanya Enam Kasus Flu Burung Baru - 2004-02-09


Cina menguatkan adanya kasus flu burung baru di enam provinsi, dan mengatakan tiga kasus lain yang kemungkinan flu burung sedang diseldiki di tempat lain di negara itu. Televisi Cina mengatakan kasus baru itu ditemukan di peternakan unggas di provinsi-provinsi Hubei, Shaanxi, Gansu, Hunan, Guangdong dan Zhejiang. Virus flu burung telah menewaskan sekurangnya 18 orang di Vietnam dan Thailand, semuanya tampaknya telah terkena penyakit itu dari unggas-unggas yang sakit. Virus itu telah membuat negara-negara Asia lainnya waspada dan mendorong dilakukannya pemusnahan jutaan ayam sebagai langkah pencegahan. Jenis virus yang lebih lemah telah diditeksi di Amerika Serikat bagian timur. Para pejabat Amerika menegaskan virus H-7 yang ditemukan dalam kasus-kasus Amerika itu tidak berbahaya bagi manusia.

XS
SM
MD
LG