Presiden Pakistan Pervez Musharraf berjanji akan berkonsultasi dengan para pemimpin Kashmir dan mewakili penuh kepentingan mereka pada perundingan perdamaian dengan India. Jenderal Musharraf memberikan jaminan itu dalam pertemuan Kamis kemarin dengan presiden dan perdana menteri bagian wilayah Kashmir yang dikuasai Pakistan - dan para pejabat tinggi regional lainnya. Tidak ada kelompok militan yang berpangkalan di Pakistan yang diikutsertakan dalam pembicaraan di Rawalpindi itu. Pertemuan itu adalah yang kedua dalam sepekan terakhir antara pemimpin Pakistan itu dan para pejabat Kashmir, yang berlangsung dua hari setelah India dan Pakistan sepakat melangsungkan perundingan baru untuk menyelesaikan sengketa Kashmir yang sudah berlangsung setengah abad.