Korea Utara mengatakan, tidak akan membongkar senjata nuklirnya sampai Amerika mengubah kebijakannya terhadap Pyongyang.
Kantor berita resmi Korea Utara mengatakan, Korea Utara akan menyimpulkan bahwa Amerika telah mengubah kebijakannya kalau Washington menandatangani perjanjian non-agresi dan menjalin hubungan diplomatik dengan Korea Utara.
Kalau Washington tidak dengan tegas menunjukkan bahwa kebijakannya diubah, Pyongyang akan menyatakan dalam perundingan enam negara di Beijing bulan ini, bahwa Korea Utara akan mempertahankan senjata senjata nuklirnya.