Tautan-tautan Akses

Pejabat Pemerintah Inggris Tuntut BBC Minta Maaf Atas Berita Soal Irak - 2003-06-28


Kepala bagian komunikasi pemerintah Inggris telah menuduh media Inggris BBC berbohong, tapi tuduhan ini dibantah sengit oleh BBC. Kepala bagian komunikasi Alastair Campbell semula minta supaya BBC minta maaf karena menyiarkan laporan bahwa Campbell, telah membesar-besarkan laporan intelijen tentang adanya ancaman senjata-senjata pemusnah massal di Irak. Tuduhan tentang senjata pemusnah massal itu dipakai sebagai alasan untuk melancarkan perang pimpinan Amerika atas Irak. Kata kepala bagian pemberitaan BBC Richard Sam-Brooke hari Jumat, laporan itu ditulis berdasarkan sumber-sumber yang bisa dipercaya, dan karenanya, BBC tidak perlu minta maaf. Pemerintah Inggris dibawah PM Tony Blair belakangan ini mendapat kecaman keras karena kebijaksanaannya tentang Irak.

XS
SM
MD
LG