Kanselir Jerman Gerhard Schroeder yang baru terpilih telah bertemu di London dengan Perdana Menteri Inggris Tony Blair untuk membahas kebijakan mengenai Irak. Blair adalah pendukung terkuat bagi tindakan militer Amerika terhadap Irak, dan kampanye pemilu Schroeder menandaskan tentangan kuatnya atas tindakan semacam itu terhadap Baghdad. Jurubicara kedua pihak mengatakan kedua pemimpin pada jamuan malam pribadi mereka juga diduga akan membahas laporan yang baru di-rilis Inggris mengenai program senjata kimia dan biologi Irak. Pertemuan itu dilangsungkan di tengah-tengah hubungan menegang antara Jerman dan Amerika mengenai tentangan gigih Berlin atas tindakan militer terhadap Irak.