Perdana Menteri India, Atal Behari Vajpayee mengatakan, New Delhi akan mempertimbangkan pemantauan gabungan perbatasan Kashmir yang dipersengketakan dengan lawannya yang sudah lama, Pakistan. Vajpayee mengatakan, kedua negara bersenjata nuklir itu dapat bekerjasama untuk melakukan perondaan di perbatasan untuk memastikan bahwa kaum Muslim militan tidak melintasi perbatasan dan masuk ke Kashmir India lagi untuk menyerang pasukan keamanan India. Vajpayee berbicara kepada para wartawan di Kazakhstan, dimana ia menghadiri KTT keamanan Asia. Ia telah berulang kali mengatakan bahwa apa yang ia sebut “terorisme lintas perbatasan” harus diakhiri sebelum India dapat mulai berbicara dengan Pakistan. Washington mengatakan, telah melihat tanda-tanda bahwa Pakistan bertindak sesuai janjinya, untuk mencegah kaum militan melakukan infiltrasi ke Kashmir India.