Tautan-tautan Akses

Annan: Pertahankan Pasukan Pemelihara Perdamaian di Timor Timur - 2002-04-24


Sekertaris Jendral PBB, Kofi Annan mengatakan, badan dunia itu hendaknya mempertahankan pasukan pemelihara perdamaian di Timor Timur selama dua tahun setelah wilayah itu menjadi negara independen pada tanggal 20 Mei. Dalam laporan kepada Dewan Keamanan PBB pada hari Selasa, Kofi Annan mengatakan, pasukan pemelihara perdamaian PBB sebaiknya berada di Timor Timur sementara negara baru itu perlahan-lahan mengambil alih tanggungjawab pertahanan dan kepolisian yang dibutuhkan. Ia mengusulkan pengurangan secara bertahap, misi pemelihara perdamaian dan polisi PBB yang berkekuatan 7,700 orang, sampai diakhiri sepenuhnya pada tahun 2004. PBB telah menjalankan pemerintahan di Timor Timur sejak akhir tahun 1999, setelah wilayah itu memutuskan untuk merdeka dari Indonesia.

XS
SM
MD
LG