Pesawat dan artileri Israel menyerang sasaran Hezbollah di Libanon selatan kemarin, setelah milisi Libanon menembaki pos pos militer Israel di wilayah Shebaa. Israel juga menuduh Hezbollah melepaskan tembakan yang mengenai sebuah rumah di sebuah desa Arab Israel kemarin, melukai tiga orang, termasuk seorang anak lelaki berumur tiga tahun. Hezbollah mengatakan, serangan yang dilakukannya hari Sabtu terbatas pada sasaran militer. Sementara itu, Suriah telah menarik lebih banyak pasukan dari Sidon, 40 kilometer di utara Shebaa. Para pejabat Suriah belum mengukuhkan laporan bahwa Suriah menarik pasukannya supaya tidak terseret dalam kekerasan antara Israel dan Hezbollah di Shebaa.