Tautan-tautan Akses

Obama Dukung Penyelidikan PBB Mengenai Pembunuhan Hariri


<!-- IMAGE -->

Presiden Amerika Barack Obama mengatakan ia mendukung tugas mahkamah khusus PBB yang menyelidiki pembunuhan mantan Perdana Menteri Lebanon Rafik Hariri.

Gedung Putih mengatakan Presiden Obama berbicara dengan putra Hariri, Perdana Menteri Lebanon yang sekarang Saad Hariri, melalui telepon hari Jumat dan menjanjikan dukungannya pada rakyat Lebanon, sementara mereka segera memperingati genapnya 5 tahun meninggalnya mantan perdana menteri itu.

Rafik Hariri tewas dalam peledakan bom truk di Beirut tanggal 14 Februari tahun 2005.

Penyidik PBB telah menuduh Siria merencanakan pembunuhan itu, tuduhan yang telah dibantah oleh Siria.

Sekjen PBB Ban Ki-moon juga mengeluarkan pernyataan hari Jumat, yang mengatakan ia mendukung rakyat Lebanon “sementara mereka memperingati kehidupan dan pencapaian Hariri.”

Sekjen tersebut menegaskan kembali tekad mahkamah PBB untuk mengungkapkan kebenaran dan menyeret orang-orang yang bertanggung jawab ke pengadilan.

XS
SM
MD
LG