Tautan-tautan Akses

Puluhan Sipil dan 25 Pemberontak Tewas Dalam Serangan Udara di Afghanistan Barat


Para pejabat Afghanistan mengatakan hari Selasa bahwa pesawat-pesawat tempur koalisi yang dipimpin Amerika telah menewaskan puluhan orang sipil dan 25 orang pemberontak dalam serangan udara terhadap pemberontak Taliban di provinsi Farah, bagian barat Afghanistan.

Seorang pejabat mengatakan penduduk desa membawa jenazah paling sedikit 20 orang ke ibukota provinsi untuk membuktikan adanya korban sipil. Para pejabat lain mengatakan jumlah yang tewas jauh lebih tinggi.

Serangan udara itu terjadi dalam pertempuran yang pecah setelah pemberontak Taliban meng-eksekusi di depan umum 3 orang sipil. Ada laporan bahwa militan berlindung di rumah-rumah kaum sipil dalam pertempuran itu.

Presiden Afghanistan Hamid Karzai menyerukan perlindungan yang lebih besar bagi warga Afghanistan. Berbicara di Washington hari Selasa, ia menyatakan dukungan pada usaha anti-terorisme, tetapi ia mengatakan langkah-langkah harus diambil untuk melindungi kaum sipil Afghanistan.

Departemen Luar Negeri Amerika menyatakan penyesalan yang mendalam atas jatuhnya korban jiwa di antara warga Afghanistan yang tidak bersalah akibat operasi dimana pasukan Amerika terlibat. Departemen itu mengatakan mereka akan menyelidiki insiden itu.

XS
SM
MD
LG