Tautan-tautan Akses

Cina Perintah Ribuan Orang Mengungsi dari Desa Dekat Pusat Gempa


Para pejabat Cina telah memerintahkan ribuan orang agar mengungsi dari desa dekat pusat gempa Senin baru lalu, sementara tersiar berita yang simpang-siur bahwa sebuah bendungan telah bobol.

Para saksi mengatakan, Sabtu, mereka tidak yakin apakah dam dekat Beichuan di bagian utara provinsi Sechcuan telah bobol, atau sebuah danau telah meluap.

Pihak berwajib telah menaikkan jumlah resmi korban jiwa menjadi hampir 29 ribu. Jumlah korban jiwa yang sebenarnya diduga akan lebih dari 50 ribu. Sekitar 5 juta orang kehielangan tempat tinggal.

Jumat kemarin, gempa susulan berukuran 5,9 menyebabkan tanah longsor di jalan-jalan yang baru dibersishkan belakangan ini ke daerah Wenchcuan, sehingga menutup jalan itu dan memutuskan komunikasi.

Getaran susulan agaknya akan lebih menghambat usaha pencarian dan penyelamatan, sementara harapan semakin tipis untuk menemukan korban yang masih hidup akibat gempa berkekuatan 7,9 Senin baru lalu.

Kantor berita resmi Xinhua, mengatakan para petugas pertolongan menyelamatkan seorang turis Jerman dari reruntuhan Sabtu ini setelah tertindih 114 jam.

XS
SM
MD
LG