Tautan-tautan Akses

Menhan Gates Ingatkan Turki  Tak Lakukan Invasi ke Irak Utara


Menteri Pertahanan Amerika Robert Gates mengingatkan Turki tak boleh mengirim tentara ke Irak Utara untuk menumpas pemberontak Kurdi yang dituduh melancarkan serangan teror di Turki.

Berbicara kepada wartawan hari Minggu di Singapura, di mana dia menghadiri konferensi keamanan Asia, Gates mengatakan, dia bersimpati terhadap Turki yang cemas atas serangan lintas batas yang dilakukan oleh pemberontak Kurdi.

Namun, dia mengingatkan agar Turki jangan melancarkan serangan lintas batas secara sepihak ke Irak, dengan mengatakan, Washington ingin bekerjasama dengan Turki untuk membantu mengatasi masalah terorisme di wilayah Turki.

Dalam pada itu - perdana menteri Irak Nouri al-Maliki hari Sabtu di Irbil memperingatkan Turki tidak melakukan serangan lintas-batas, dan menegaskan ia tidak sudi daerah Kurdi yang umumnya aman menjadi ajang pertempuran. Turki telah memperlihatkan tanda-tanda siap melancarkan operasi terhadap pemberontak Kurdi yang oleh Turki dituduh menyerang berbagai sasaran di Turki dari basis mereka di Irak.

XS
SM
MD
LG