Tautan-tautan Akses

Militan Palestina Perbarui Gencatan Senjata, Tuntut Tepi Barat Dimasukkan


Kaum militan Palestina telah memperbaharui komitmen mereka pada gencatan senjata dengan Israel dan menuntut agar hal itu diperluas ke luar Jalur Gaza, mencakup juga Tepi Barat.

Seorang penengah Mesir menyampaikan pesan itu kepada Israel hari ini dari wakil-wakil faksi Palestina. Mereka memperingatkan , serangan-serangan Israel terhadap rakyat Palestina di Tepi Barat akan mengancam gencatan senjata itu dan memancing pembalasan dari kaum militan di Gaza.

Pembantu dekat Presiden Palestina Mahmoud Abbas mengatakan gencatan senjata itu harus dipertahankan dengan cara apapun. Gencatan senjata dipertanyakan setelah militan Palestina melancarkan serangan roket dari Gaza awal pekan ini setelah pasukan Israel membunuh sembilan warga Palestina di Tepi Barat.

XS
SM
MD
LG