Tautan-tautan Akses

Tekanan Udara Mendadak Diduga Faktor Penyebab Kecelakaan Pesawat di Yogyakarta


Pilot pesawat Indonesia yang terhempas sewaktu mendarat dengan menewaskan 21 orang memberitahu para penyidik, pesawat tiba-tiba amblas sewaktu dia sedang mendaratkannya.

Para pakar penerbangan mengatakan tekanan keras udara yang disebut downdraft dapat menyebabkan pesawat tiba-tiba anjlok sewaktu mendekati landas-pacu. Mereka mengatakan keadaan itu juga dapat membuat pesawat mendekati landasan terlalu cepat.

Kepala tim penyidik Mardjono Siswo Suwarno mengatakan kepada wartawan hari Kamis, roda depan pesawat jet itu terlepas sewaktu mendarat keras dan terbakar. Tangki bahan bakar sayap kanan pesawat itu pecah sewaktu mendarat, yang memercikkan api yang membakar pesawat itu.

Perekam data penerbangan atau kota hitam pesawat itu telah tiba di Ausralia hari ini. Data yang didapat dari perekam itu akan membantu para penyidik mengetahui mengapa pesawat jet itu keluar dari landas pacu hari Rabu.

XS
SM
MD
LG