Tautan-tautan Akses

Bill Clinton Bertemu Para Pejabat yang Terlibat Usaha Membantu Aceh


Mantan Presiden Amerika Serikat Bill Clinton, bertemu dengan para pejabat yang terlibat dalam usaha membantu propinsi Aceh, agar pulih kembali akibat bencana alam tsunami. Dengan penjagaan ketat, Bill Clinton, Senin ini mengadakan pembicaraan dengan para pejabat PBB, dan para pejabat pemerintah Indonesia, di bandara Banda Aceh. Mantan presiden Amerika Serikat itu berada di kawasan tadi, sebagai utusan khusus PBB bagi pemulihan akibat tsunami.

Kunjungan Bill Clinton ke Aceh dilakukan, sementara frustrasi terus meningkat, terhadap lambatnya usaha pemulihan itu. Lebih dari 128.000 orang tewas akibat tsunami di Indonesia, dan ratusan ribu orang kehilangan tempat tinggal. Bill Clinton sebelumnya telah mengunjungi tiga negara lain di reluk lautan Hindia, yaitu India, Sri Lanka, dan kepulauan Maladewa – beberapa daerah di antara yang paling dahsyat dilanda tsunami.

XS
SM
MD
LG